Aghil - Memasang kawat gigi atau behel bertujuan untuk memperbaiki susunan gigi agar rapi. Namun, pada perjalanannya banyak orang seringkali melakukan kebiasaan yang tak baik saat menggunakan kawat gigi.
Jika hal tersebut selalu dilakukan, maka kawat gigi dapat rusak. Selain itu, kebiasaan tersebut juga dapat memperlambat masa perawatan gigi dengan behel tersebut. Akhirnya, hasilnya takkan maksimal.
Melansir dari CNN Indonesia, berikut beberapa kesalahan yang wajib dihindari saat kamu tengah menggunakan kawat gigi.
Saat menggunakan kawat gigi, orang tersebut sangat dilarang untuk mmengunyah permen karet ataupun makanan yang bersifat lengket. Hal ini dapat merusak susunan kawat gigi.
"Permen karet dapat menyebabkan kerusakan pada behel karena lengket," kata dokter spesialis ortodontis M. Fahrul Rozi dalam webinar Kalbe, beberapa waktu lalu.
Mengigit makanan yang keras dapat mengakibatkan kawat gigi lepas dari gigi. Akhirnya kawat gigi tak bekerja maksimal.
Hindarilah makan makanan yang keras jika masih ingin, maka hancurkan terlebih dahulu sebelum dimasukkan kedalam mulut.
"Semuanya bisa dimakan, tapi cara makannya harus diperhatikan. Kalau keras, dipecah dulu, dibagi menjadi dua atau tiga. Jangan langsung digigit," kata Fahrul.
Saat menggunakan kawat gigi, perawatan harus diperiksa secara berkala. Biasanya sekitar 3-4 minggu sekali. Dokter akan selalu memberitahukan jadwal periksa berikutnya saat perawatan.
Sayangnya, masih banyak orang yang tak memeriksakan kondisi giginya secara tepat waktu. Khususnya saat ini, yakni masa pandemi yang menganjurkan kita untuk tetap di rumah.
Padahal, kebiasaan menunda pemeriksaan ini dapat berbahaya.
"Perawatan ortodonti dianggap perawatan emergensi jadi harus dikontrol tepat waktu, karena dikhawatirkan terjadi pergerakan gigi yang tidak dikontrol dan dapat menimbulkan penyakit mulut," ucap Fahrul.
Saat orang memasang kawat gigi, masih banyak orang tidak datang ke dokter ahli. Dokter gigi yang ahli dalam memasang behel adalah dokter gigi spesialis ortodonti.
Dokter spesialis ini merupakan bidang kedokteran gigi yang mempelajari estetika, posisi gigi, rahang, dan wajah.
Memasang kawat gigi di tukang gigi sangat tidak dianjurkan. Karena terdapat risiko yang membahayakan kesehatan gigi dan mulut.
Masih banyak pengguna behel yang tak membersihkan gigi dengan baik dan rutin. Gunakanlah sikat gigi khusus yang dapat menjangkau bagian gigi yang tertutup kawat. Pastikan juga sela-sela gigi terjaga kebersihannya.
Gigi tidak bersih dapat membuat karang gigi menumpuk dan memicu berbagai penyakit.
Yuk Sambut Ramadan dengan Mengenali 6 Jenis Kurma dari Medjool sampai Ajwa
20 Apr 2020 | 198
Kurma salah satu sajian favorite di bulan Ramadan. Buah berwujud oval, yang memiliki warna coklat, dan tekstur daging yang legit ini menyajikan rasa manis yang tepat ketika buka ...
4 Tips Penggunaan Produk dan Alat Makeup Supaya Riasanmu Sempurna
14 Apr 2020 | 228
Ada beragam macam makeup yang ditawarkan di pasaran. Bukan cuma warna dan mutu yang menjadikan suatu produk nampak menawan, tetapi pula kemasan berwujud unik. Oleh sebab itu, tidak aneh ...
Rupanya ini Alasan Nikita mirzani Cabut Gugatan Cerai Suaminya
19 Okt 2018 | 1908
MasihKeren.com - Artis yang sering membuat berita kontroversi alias berita heboh, Nikita Mirzani dengan mendadak mencabut gugatan cerainya terhadap suaminya, Dipo Latief. Seperti banyak ...
Keuntungan Memesan Nasi Box untuk Berbagai Acara
26 Agu 2019 | 751
Sajian nasi kotak atau nasi box saat ini banyak dipilih karena terbukti lebih praktis. Dan minat masyarakat akan nasi kotak ini semakin meningkat sehingga menjadikan jasa catering kian ...
Jangan Biarkan Si Kecil Minum Susu Berlebihan, Ini Risikonya
9 Nov 2020 | 168
Aghil - Susu merupakan minuman sehat yang baik bagi tubuh. Dengan secara rutin meminum susu, beberapa kebaikan dapat dirasakan oleh tubuh. Mulai dari tulang yang kuat, jantung sehat, ...
Aksi 212 Berjalan Damai, Bawaslu nilai tidak ada Kampanye Politik
4 Des 2018 | 811
MaishKeren.com - Reuni aksi 212 yang digelar hari Minggu (2/12) kemarin merupakan aksi damai umat islam dan bahkan ada beberapa golongan dari agama lain yang ikut dalam aksi damai tersebut. ...